Hai hai hai semuanya.
Balik lagi nih di postingan terbaru ini,
setelah testing main MOBA di Redmi 6A, nah kali ini akan coba game yang lebih
berat lagi, yaitu Player Unknown’s Battle Ground yang disingkat PUBG. Saat ini
game PUBG menjadi salah satu aplikasi patokan dalam dunia per-gadget-an untuk
menilai apakah smartphone tersebut layak di pinang atau tidak karena memiliki
grafis yang berat.
Nah bermain PUBG di Redmi 5A
saja sudah kuat walau sering frame drop, lalu bagaimana dengan Redmi 6A yang
memiliki nilai CPU dan GPU yang lebih baik ketimbang Redmi 5A? Ah daripada
ngomong sana-sini yang berujung menjadi gossip belaka, langsung aja kita mulai.
Perlu diketahui, saat bermain
game tersebut menggunakan jaringan WiFi dengan 1 sim stand-by di jaringan LTE.
Kecerahan layar 45-55% (intinya di tengah-tengah posisi brightness nya). Baterai
99% dan pakai headset (biar nikmatin permainannya). Nah untuk settingan game
nya bisa dilihat disini. Jangan berharap banyak dengan kualitas yang dipakai,
wong hp sejutaan wkwkwk.
Oke kita mulai.
Selama bermain, sedikit
mengalami frame drop saat berada di menu, di dalam pesawat, dan saat terjun,
namun ketika bertempur lancar-lancar saja. Tapi jangan harap lancarnya kayak smartphone mid-end ya, kan smartphone murah hehehe. Jika yang sudah merasakan bermain PUBG di Redmi 5A, mungkin main di Redmi 6A akan lebih sedikit lebih baik dari Redmi 5A. Ingat "sedikit"....
Setelah main 2 kali, sekali
chicken dinner ternyata mencapai 1 jam 21 menit, cek suhu hmm masih 38 derajat
aja, weew dan baterai berkuras menjadi 81%.
Main skali lagi dan ah ga
chiken dinner, cuma jadi runner-up doank (Loh curhat), pas di cek ternyata
sudah 2 jam. Suhu tetap 38 derajat aja dan baterai terkuras 30% menjadi 70%.
Ingat 2 jam main loh, mantap djiwa kan.
Jadi mantap kan? Inget ini
MediaTek loh. Gimana ngiler gak?
Nah itulah pengalaman saya dan
teman saya bermain pubg di Redmi 6A.
Saya pamit dulu, kita kan
bertemu lagi di lain waktu.
Ciao….
Ket:
Kelancaran gameplay tergantung dari seberapa cepat koneksi internet, jika koneksi internet tidak stabil maka gameplay akan tersendat-sendat
Ket:
Kelancaran gameplay tergantung dari seberapa cepat koneksi internet, jika koneksi internet tidak stabil maka gameplay akan tersendat-sendat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar