Hai semuanya, kali ini saya akan membahas salah satu cara flashing ROM milik Smartphone Xiaomi ( maklum saya punya Xiaomi :D ). Telah kita ketahui, selama berminggu-minggu atau berbulan-bulan, MIUI (ROM Xiaomi) selalu mengalami update terbaru. Seperti kehadiran MIUI 7 pada tanggal 24 Agustus yang mengklaim dapat menghemat baterai 10% dan performa lebih cepat 30% dari ROM pendahulunya, MIUI 6. Namun MIUI 7 ini masih developer rom, sementara rata-rata pengguna MIUI 6 adalah stable rom. Jika MIUI 6 nya juga developer rom mungkin langsung download via OTA (updater). Lalu bagaimana untuk pindah dari stable rom ke developer rom? Caranya ada 2, yaitu melalui Recovery mode dan Fastboot mode.